Puluhan KK di Madidir Butuh Layanan Listrik

METRO, Bitung- Ketua DPRD Bitung Aldo Nova Ratungalo merespon aspirasi sebagian warga di Kelurahan Madidir Unet, Kecamatan Madidir. Ia mendatangi Kantor PLN Rayon Bitung untuk menyampaikan keluhan mereka terkait layanan kelistrikan.

“Iya, baru-baru ini saya ke sana (Kantor PLN Rayon Bitung,red). Ada 33 KK (kepala keluarga,red) di Madidir Unet yang belum menikmati aliran listrik,” ujarnya kepada METRO Selasa (16/02) kemarin.

Aldo menyebut aspirasi itu disampaikan warga saat bertemu dia. Mereka mengaku sudah puluhan tahun belum memperoleh layanan kelistrikan. Kondisi itu sangat mengganggu mengingat listrik jadi salah satu kebutuhan dasar manusia.

Aldo pun menyampaikan jika PLN merespon positif aspirasi itu. Perusahaan milik negara tersebut berjanji akan menindaklanjutinya.

“Saya ketemu langsung dengan pimpinannya, Pak Segar Manurung. Beliau menyambut baik permintaan itu dan berjanji menindaklanjutinya. Dan itu sudah dibuktikan. Baru-baru ini petugas PLN sudah turun lapangan untuk survei lokasi. Untuk tahap awal rencananya mereka akan memasang gardu terlebih dahulu,” bebernya.

Karena itu, politisi PDI Perjuangan ini memberikan apresiasinya bagi PLN Rayon Bitung. Ia menganggap perusahaan tersebut tanggap dan responsif terhadap aspirasi warga.

“Dan untuk masyarakat bersabar saja. Proses ini butuh waktu jadi biar PLN menjalankan tugas mereka,” pintanya.

Manajer PLN Rayon Bitung Segar Manurung turut membenarkan hal ini. Ia menyebut keluhan semacam itu memang wajib ditindaklanjuti. Dan akan halnya Aldo, dia meminta masyarakat untuk sabar menunggu.

“Betul, dan kami sudah melakukan survei ke lokasi. Tapi untuk proses selanjutnya tunggu saja, kami pasti mengupayakan,” ucapnya.(69)

Komentar