Petugas Damkar Minut dikerahkan untuk memadamkan api.
METRO, Airmadidi – Kebakaran lahan di dekat kawasan wisata Kaki Dian, Kelurahan Airmadidi Atas terjadi, Rabu (14/08/2019) sekitar pukul 15.30 WITA. Diduga kebakaran itu akibat pembukaan lahan oleh warga.
Kobaran api di atas bukit terlihat hingga jalan raya dan pemukiman warga. Dinas Damkar Satpol PP Minut bersama Dinas Kehutanan Provinsi Sulut, Polsek Airmadidi, dan TNI turun langsung untuk memadamkan api.
Ketika dikonfirmasi Kasat Satpol PP dan Damkar Robby Parengkuan SH mengungkapkan pihaknya sudah menurunkan tiga regu reaksi cepat Damkar Minut untuk memadamkan api. “Tiga mobil regu reaksi cepat Damkar Minut sedang berusaha memadamkan api. Tapi, karena angin terlalu kencang dan medan terlalu berat regu reaksi cepat sulit memasuki medan,” aku Parengkuan.
Kadis mengharapkan agar pemerintah kecamatan dan desa proaktif terus berikan imbauan kepada masyarakat, untuk tidak melakukan pembakaran hutan saat akan membuka lahan.
“Pemerintah Kecamatan dan Desa harus proaktif sosialisasi ke masyarakat agar tidak membakar untuk membuka lahan,” tukas Parengkuan.
Sementara Kapolsek Airmadidi Iptu Stenly R Rambing SE juga mengingatkan agar tidak membakar lahan sembarangan. “Saya menghimbau kepada masyarakat yang akan buka lahan, jangan sembarangan membakar rumput. Kalau kedapatan warga membakar rumput yang mengakibatkan kebakaran akan diproses sesuai UU minimal hukuman 5 tahun penjara,” tandasnya.(RAR)