METRO, Talaud- Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud Elly Engelbert Lasut (E2L) menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) perlindungan pekerja migran di Hotel Intercontinental Bandung, pekan yang lalu.
Pada kesempatan itu, Bupati E2L menjelaskan terkait Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) di Sulawesi Utara. Bupati E2L juga menghimbau agar calon pekerja migran mengikuti langkah-langkah yang dibuat oleh Pemerintah daerah dimana, kami sudah melakukan kerja sama dengan pihak perbankan.
“Saya sudah berkoordinasi dengan pihak BP2MI agar secepatnya dibuka pelatihan dari N5 ke N4 kepada calon pekerja Migran dan itu sudah disetujui oleh pihak BP2MI dan pihak terkait lainnya,” kata E2L kepada koran ini, Jumat (8/10).
Bupati E2L juga berharap CPMI asal Sulawesi Utara dapat diperlakukan adil dibawah payung hukum yang aman.
“Agar para pekerja migran dapat nyaman dan aman dalam melakukan pekerjaannya sehingga mendapatkan kesejahteraan sesuai harapan pribadi dan keluarga mereka,” pungkas orang nomor satu di Bumi Porodisa Batas Utara NKRI ini.
Kegiatan tersebut dihadiri juga oleh pihak BP2MI, PPATK, Bareskrim Polri, para duta besar dan pihak pemerintah provinsi dan kabupaten dan kota se- Indonesia.(tr-69)
Komentar