oleh

Hari Ini, Peraih Medali PON & Peparnas Bakal Menerima Bonus

SESUAI rencana, atlet dan pelatih peraih medali bahkan yang belum berhasil di PON XX Papua, akan menerima bonus secara simbolis dari Pemerintah Provinsi Sulut bersamaan dengan peringatan satu tahun kepemimpinan Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw, Selasa (15/02).

Informasi dari Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Kadispora) Sulut, Marsel Sendoh SH MH melalui Kepala Seksi Urusan Penghargaan Bill Mondigir, pihaknya telah mempersiapkan segala sesuatu terkait dengan prosesi penerimaan bonus secara simbolis.

Hanya saja, hingga Senin sore, belum ada informasi soal jam dan tempat pelaksanaan kegiatan. “Atlet dan pelatih yang akan menerima bonus secara simbolis sudah disiapkan, sementara untuk yang lain juga sudah diarahkan ke Kantor Dispora Sulut untuk menandatangani slip penerimaan bonus,” kata Mondigir.

Menurutnya, setelah ditandatangani, bonus akan langsung masuk ke rekening atlet dan pelatih yang sudah dimasukkan terlebih dahulu. “Untuk kepentingan administrasi, seluruh atlet dan pelatih baik yang mendapatkan medali dan yang masih belum berhasil harus menandatangani slip tanda terima bonus,” sebut Bill Mondigir.

Dengan demikian, dari jumlah atlet dan pelatih Sulut peserta PON XX Papua seluruhnya akan menerima penghargaan dari pemerintah provinsi Sulut. Bocoran yang diterima METRO, untuk atlet dan pelatih yang belum berhasil meraih medali seluruhnya akan menerima masing-masing Rp 2 juta.

Sementara untuk peraih medali emas baik atlet PON dan Peparnas akan memperoleh Rp 200 juta dipotong pajak. Kemudian peraih medali perak akan memperoleh Rp 100 juta dan perunggu Rp 50 juta. Khusus pelatih juga akan menerima bonus sesuai jumlah medali yang diperoleh atlet.

“Seluruh peraih medali akan menerima bonus sudah dipotong pajak sesuai aturan yang berlaku. Jumlah potongan pajak berbeda beda tergantung dari besarnya bonus yang diterima oleh atlet maupun pelatih,” imbuh Bill Mondigir, yang juga tercatat sebagai atlet cabang olahraga bridge.(dni)

Komentar