METRO, Kotamobagu- Polres Kotamobagu menggelar kegiatan serah terima jabatan (Sertijab) sejumlah perwira di lingkungannya, Selasa (01/03) kemarin.
Kegiatan yang berlangsung di halaman Mako setempat ini dipimpin Kapolres AKBP Irham Halid SIK dan dihadiri jajarannya.
Dalam sambutannya Irham menyampaikan, tanggung jawab atas suatu jabatan merupakan amanat sekaligus kepercayaan karena di dalamnya mengandung konsekuensi.
“Artinya saat ini dilantik maka kita harus siap juga besok-besok diganti,” kata Irham.
Lanjut Irham mengatakan, setiap organisasi yang tumbuh dinamis serah terima jabatan sangat diperlukan untuk memberikan penyegaran bagi pelaksana tugas pembinaan maupun operasional.
“Selain itu juga sebagai bentuk investasi yang sangat penting karena berfungsi sebagai indikator bagi kesiapan sumber daya manusia dalam menjaga dan memelihara mata rantai kesinambungan regenerasi kepemimpinan dilingkungan Polri,” terangnya.
Pada kesempatan ini, Irham pun menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada para pejabat lama atas segala dedikasinya selama menjalankan roda organisasi di tubuh Kepolisian Polres Kotamobagu.
“Dan kepada pejabat baru selamat datang dan bergabung, segera menyesuaikan diri dengan lingkungan Polres Kotamobagu,” ucapnya.
Adapun penggantian jajaran pejabat ini berdasarkan Surat telegram Kapolda Sulut Nomor : ST/61/II/KEP./2022 tanggal 14 Februari 2022 dari Pejabat lama kepada pejabat baru masing-masing.(62)
Komentar