Kondisi jalan rusak di Desa Tontalete.
METRO, Airmadidi – Ruas jalan raya Kecamatan Kema, Kabupaten Minahasa Utara rusak parah. Kondisi jalan yang tidak saja akses bagi warga Kecamatan Kema tetapi juga Minahasa ini menjadi sorotan masyarakat.
Dari pantauan kondisi jalan berlubang itu mulai dari Desa Kauditan, Kecamatan Kauditan hingga Desa Tontalete Kecamatan Kema. Padahal jalan ini baru saja diperbaiki pada akhir tahun 2019 lalu. Menurut warga jalan tersebut cepat rusak karena setiap hari dilalui kendaraan-kendaraan bermuatan sangat berat.
Kondisi jalan utama penghubung Kecamatan Kema dengan wilayah lain di Kabupaten Minut ini pun menjadi perhatian aktifis Minut William S Luntungan. Menurutnya pemerintah atau aparat penegak hukum tidak boleh mendiamkan masalah ini.
“Kondisi jalan seperti ini sangat membahayakan warga pengguna jalan. Harusnya pemerintah atau aparat penegak hukum tidak mendiamkan masalah ini. Apakah kualitas pekerjaan jalan yang asal jadi atau karena kendaraan yang melaluinya melebihi kapasitas. Kami minta aparat penegak hukum mengusutnya,” tukas Luntungan.(RAR)