PETINJU Kelas 46 Kg Sulawesi Utara, Michael Juandi Abas, berhasil meraih tiket ke babak final PON XX Papua. Sukses yang diraih petinju asal Kota Bitung, setelah di partai semifinal mengalahkan petinju asal Jawa Barat.
Keberhasilan mantan petinju binaan PPLP Sulut tersebut langsung diapresiasi Ketua Umum KONI Sulut Drs Steven Kandouw, yang hadir langsung di GOR Cendrawasih Kota Jayapura, Minggu (10/10) untuk mendukung perjuangan Juan dan Veronica Nicolas.
Sayangnya, Vero yang bertanding di kelas 54 Kg elite women, harus tersisih di babak semifinal usai dikalahkan mantan petinju binaan Sasana Richard Engkeng, Maumbi, Novita Sinadia dengan angka. “Terima kasih atas dukungan dari seluruh masyarakat Sulut, tapi hanya sampai disini hasil yang saya peroleh,” ujar Vero.
Kekalahan yang dialami Vero membuatnya hanya mampu memperoleh medali perunggu di PON XX Papua. Kontingen Sulut masih menyisakan dua petinju yakni Farrand Buyung Papendang dan Toar Sompotan, yang akan memperebutkan tiket ke babak final.(dni)
Komentar