oleh

KONI Sulut Siap Fasilitasi Wasit Juri Yang Bertugas di PON XX Papua

KONI Provinsi Sulawesi Utara siap memfasilitasi cabang olahraga peserta PON XX Papua yang akan mengirimkan Wasit Juri di Pesta Olahraga paling bergengsi di Bumi Nusantara.

Hal tersebut diungkapkan Ketua Umum KONI Sulut Drs Steven Kandouw saat memberikan pengarahan sekaligus membagikan uang saku bagi atlet Pelatda PON Sulut, Senin lalu. “Nanti dari 21 cabor yang akan bertanding di PON jika ada penugasan wasit atau juri dari PB atau PP, tolong lapor ke sekretariat KONI Sulut,” kata Kandouw.

Menurutnya, wasit juri sangat berperan dalam perjuangan atlet atlet Sulut di PON. Jadi, KONI Sulut siap membantu jika ada wasit atau juri dari Sulut yang akan bertugas di PON XX Papua. “Peran wasit atau juri sangat penting saat ada atlet asal Sulut yang bertanding,” katanya.

Sementara itu, informasi yang diperoleh METRO, cabor yang sudah memastikan akan menugaskan wasit atau juri dari Sulut adalah tinju dan pencak silat. Bahkan, untuk cabor tinju ada dua nama yang sudah mendapatkan undangan yakni Royke Waney dan Serdi Pangandaheng.(dni)

Komentar