METRO, Manado- Majelis Umat Kristen Indonesia (MUKI) Sulawesi Utara (MUKI) sejak Selasa (26/5/2020) pagi hingga siang melaksanakan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) via zoom meeting.
Rakerwil ini merupakan agenda rutin tahunan yang bertujuan untuk mengevaluasi program kerja tahun 2019/2020 dan menyusun program kerja untuk tahun 2020/2021.
Walau berlangsung secara virtual namun tidak mengurangi makna dan semangat para peserta yang terdiri dari pengurus DPW MUKI Sulut dan utusan DPD II MUKI se Sulut.
Acara diawali dengan ibadah yang dipimpin Pdt dr Lenny Matoke, STh sebagai ketua Dewan Pengawas MUKI Sulut, dilanjutkan Sambutan Wasekjen DPP MUKI Pdt. Joice Raranta, MTh, sambutan Kakanwil Kemenag Sulut yang diwakili Dr Jenny Sampow, MTh. Sambutan Gubernur Sulut diwakili Asisten I, Edison Humiang Msi.
Ketua DPW MUKI Sukut Ir. Dwight Mooddy Rondonuwu, MT didampingi Sekretaris Pdt Dr. Alfrets Daleno STh MPdK memimpin jalannya Rakerwil dengan melaporkan secara lengkap berbagai program MUKI yang berhasil dilaksanakan dan program strategis yang dirancang untuk ditetapkan dalam program satu tahun ke depan.
Menariknya ditengah Pandemi COVID 19 program MUKI Peduli menjadi kegiatan dinilai sangat tepat dan strategis karena langsung menyentuh kebutuhan masyarakat miskin.
Pdt Drs Johan Manampiring STh selaku sekretaris Dewan Penasehat MUKI Sulut sangat mengapresiasi program-program yang sudah berhasil direalisasikan, walaupun secara dukungan dana maisih berbasis pada partisipasi internal pengurus. Teruskan dan kembangkan program MUKI kedepan untuk memajukan umat kristen agar berperan dalam proses pembangunan gereja dan bangsa.
Dalam Rakerwil II DPW MUKI Sulur Pdt Ester Engkol, MTh, para ketua biro serta para pimpinan DPD MUKI se Sulut melaporkan program-program kegiatan yang sudah terealisasi dan rancangan program kedepan.
Sebagai follow up dari Rakerwil ini dalam waktu dekat DPW MUKI Sulut akan melakukan progres program dalam bentuk diskusi virtual bertema “ERA NORMAL COVID19 : Sudah Siapkah?”
Rakerwil ini ditutup dengan ucapan terima kasih dari sekretaris DPW MUKI SULUT Pdt Alfrets dan doa tutup Pdt. Johan Manampiring STh. (RLS)