Perarakan umat Hindu Minahasa
METRO, Tondano – Menyambut Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka, Kamis (7/3/2019). Umat Hindu di Kabupaten Minahasa mengarak Ogoh – Ogoh di Tondano, Rabu (6/3/2019) sore.
Perakan dimulai pada Pura di Kelurahan Taler, Kecamatan Tondano Timur dan mengintari sejumlah ruas jalan protokol di Tondano.
I Wayan Damai yang juga Ketua Parisada Hindu Dharma Kabupaten Minahasa menjelaskan jika perarakan itu adalah untuk menyambut Tahun Baru Saka.
Ogoh – Ogoh dimaksud adalah sebagai lambang kejahatan yang dilakukan umat manusia sepanjang tahun berjalan. Oleh karena itu usai diarak dilakukan penyucian dan pembakaran.
“Karena kejahatan itu mengganggu manusia dalam kehidupannya sehingga harus disucikan dan dibakar. Supaya nantinya ketika menyambut tahun baru semua telah membuka lembaran baru,” jelasnya.
Perarakan itu terpantau diikuti puluhan Umat Hindu yang ada di Kabupaten Minahasa.(cel)
Komentar