oleh

Sebarkan Hoax Penculikan Anak, Wanita Tondano Diamankan

Tersangka penyebar berita hoax saat diamankan

METRO, Tondano – Lantaran melakukan penyebaran Hoax atau berita bohong soal adanya penculikan anak di SD GMIM Tuutu Tondano, Jumat (2/8/2019). Perempuan ML alias Mona (35) warga Kelurahan Roong, Kecamatan Tondano Barat diamankan tim Resmob Polres Minahasa, Selasa (6/8/2019).

Kapolres Minahasa AKBP Denny Situmorang SIK melalui Kasubbag Humas Iptu Ferdy Pelengkahu mengatakan usai diamankan, pelaku langsung digiring ke Mapolres. Dihadapan petugas Mona mengaku jika informasi yang disebarkannya tidak benar alias Hoax. Namun menurutnya hal itu dilakukan karena permintaan perempuan Jilly Pangemanan.

Dijelaskan Pelengkahu dari hasil penyelidikan polisi bahwa berdasar keterangan Syuli Watani selaku Wali Kelas III keempat siswa yang dihebohkan nyaris jadi korban telah pulang sekolah. Ketika mendengar ada info penculikan, Watani dan penjaga sekolah segera berlari keluar. Ternyata yang dilihat hanya satu unit mobil pick up berjarak kurang lebih 15 meter dari depan sekolah. Dimana mobil itu sering berjualan makanan keliling dan waktu itu ada sejumlah msy yang sedang membeli sehinggga Watani kembali ke sekolah.

Sedangkan siswi Kensy Moray dan Arsya Rei menjelaskan bahwa ketika itu mereka memang ingin membuat Prank soal penculikan bagi guru serta siswa lain.(cel)