METRO, Boltim- Perubahan struktur Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) diprediksi berimbas terhadap sejumlah pejabat eselon II definitif.
Pasalnya, pernyataan Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto,S.Sos melalui pemberitaan sejumlah media belum lama ini, bahwa semua jabatan eselon II di Pemkab Boltim akan dilelang terbuka. Bahkan menurut Sachrul, Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) sudah menyurat di Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) terkait usulan lelang terbuka khususnya tingkat eselon II. Kemungkinan dalam waktu dekat tahapan lelang terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) akan digelar BKPSDM.
Hal ini dibenarkan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Boltim Dr. Ir. Sonny Warokka,PhD ketika dikonfirmasi METRO, Rabu (02/06) kemarin. Ia mengatakan, proses lelang terbuka jabatan eselon II secara menyeluruh tidak menyalahi aturan. Termasuk jabatan pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang sudah definitif bisa dilelang kembali. “ Karena sudah pimpinan yang baru. Semua jabatan eselon II definitif dilelang ulang itu dimungkinkan,” ujar Sonny. Hanya saja, kata dia, teknis dan tahapan pelaksanaan lelang sampai saat ini masih menunggu pemberitahuan dari instansi terkait BKPSDM.
“ Saya belum menerima laporan, kapan lelang terbuka JPT dimulai. Instansi terkait BKPSDM sedang mengurusnya di Kemenpan-RB,” tambah Sekda. Hingga berita ini diturunkan, Kepala BKPSDM Kabupaten Boltim Moh Rezha Mamonto,S.Kom belum dapat dikonfirmasi setelah berkali-kali dihubungi via ponselnya.(40)
Komentar