METRO, Manado- Lelaki Denny Mantake (32), warga Kelurahan Ternate Baru, Kecamatan Singkil, ditikam. Ini terjadi lantaran Denny yang berprofesi sebagai tukang ojek, menegur sekolompok anak muda yang alagi berteriak alias bakuku. Pelaku penikaman teridentifikasi adalah lelaki AB alias Anderson (27), warga Kelurahan Teling Bawah, Kecamatan Wenang.
Peristiwa penikaman itu terjadi pada Selasa (10/5/2022) subuh sekitar pukul 04.00 WITA,di Kelurahan Ketang Baru, Kecamatan Singkil.
Informasii yang dirangkum dari data dan keterangan pihak kepolisian menyebutkan, kejadian berawal ketika korban hendak pulang ke rumah dengan mengendarai sepeda motor. Saat dalam perjalanan, tepatnya di perempatan pangkalan ojek Kelurahan Ketang Baru, korban mendengar ada orang yang berteriak alias bakuku.
Seketika itu juga korban bertemu dengan pelaku dan menegurnya. Apalagi waktu untuk bertamu dalam rangka hari raya Ketupat sudah keesokan harinya. Bahkan korban sempat menampar pelaku. Pelaku pun langsung mencabut sebilah pisau badik yang diselipkan pada bagian pinggangnya dan menikam korban.
Untung saja korban sempat menangkis sehingga tikaman pelaku hanya mengenai bagian tangan sebelah kanan. Pelaku bersama sejumlah temannya yang melihat korban sudah berdarah langsung kabur dari lokasi kejadian.
Sementara korban usai mendapat perawatan medis langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Singkil.
Polisi yang mendapat laporan itu langsung melakukan pengembangan dan pencarian terhadap pelaku. Hasilnya, pagi harinya pelaku berhasil dibekuk polisi di wilayah Kelurahan Teling Atas.
Kapolresta Manado Pol Julianto P Sirait SIK ketika dikonfirmasi melalui Kasi Humas Iptu Sumardi membenarkan adanya kejadian dan penangkapan itu.(33)