TIM Terjun Payung Sulawesi Utara yang dipersiapkan menghadapi PON XX Papua, hingga saat ini terus mengasah kemampuan lewat latihan bersama para peterjun DKI Jakarta dan Jawa Barat di Kawasan Bandara Nusawiru Pangandaran Jawa Barat.
Informasi yang dihimpun dari Pingkan Mandagi, salah satu atlet Terjun Payung senior Sulut, ia bersama Chintia Doodoh dan Liven Tuege didampingi Erick Berhandus dan Sandi Mangosa sebagai pelatih mendapatkan support dari rekan rekan sesama atlet yang berlatih di Pangandaran.
Kendati program latihan tidak seperti yang pernah dilakukan saat persiapan PON Jabar dan Riau di Australia, tapi menurut Pingkan setidaknya mereka sudah bisa berlatih seperti yang akan dilaksanakan pada saat PON XX Papua.
Sebab, meski jumlah shorti tidak seperti di Australia, setidaknya latihan bersama atlet atlet dari DKI Jakarta dan Jawa Barat bisa lebih memotivasi mereka dalam persiapan pertandingan di PON XX Papua.(dni)






