Dua Prajurit Harumkan Nama Korps Yonif 712

KORANMETRO.COM- Kembali torehkan prestasi, dua personil Yonif 712/Wiratama di perlombaan Lari 5k di Festival Pa’at Waya di Unsrat Manado Provinsi Sulawesi Utara, Sabtu (21/09/ pagi.

Kedua anggota tersebut adalah personel Kompi Senapan C Yonif 712/Wt atas nama Prada Ferdi dan personel Kompi Senapan B Yonif 712/Wt atas nama Prada Firmansyah Maudup.

Diketahui Prada Firmansyah Maudup, Peringkat 2 Lari 5K Waktu 16.30 menit,Prada Ferdi Peringkat 3 Lari 5K Waktu 16.55 menit.

Danyonif 712/Wiratama Letkol Inf M. Yusron S.A.P. mengapresiasi kepada kedua prajurit yang telah meraih prestasi.

“Jangan berbanga dengan capaian ini, terus berlatih agar kedepan bisa lebih baik lagi,” tandasnya.(50)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan