METRO, Bolmong- Terdapat 94 dari 96 Sangadi (Kepala Desa, red), terpilih berdasarkan hasil Pemilihan Sangadi (Pilsang) serentak di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), tanggal 03 Februari lalu, mengikuti gladi bersih pelantikan yang akan digelar pada Rabu (16/03) hari ini.
Diketahui, gladi bersih ini dilaksanakan di pelataran kantor Bupati Bolmong, Selasa (14/03) kemarin, berjalan penuh khidmat.
Perlu diketahui pula, dua sangadi yang tidak mengikuti gladi bersih masing-masing Sangadi Desa Wangga Baru, Kecamatan Dumoga Barat dan Sangadi Desa Pindolili, Kecamatan Lolak.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (DPMPD) Kabupaten Bolmong, Abdussalam Bonde, mengatakan, gladi bersih perlu dilaksanakan, sebagai langkah persiapan dan pemantapan untuk pelaksanaan acara puncak pelantikan para Sangadi terpilih tahun 2022 ini, sehingga saat pelaksanaan pelantikan tidak terjadi kesalahan.
“Pelantikan nantinya akan dipimpin langsung Bupati Bolmong, Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow,” kata Abdussalam, disela-sela kegiatan gladi bersih.
Pada Gladi ini pun, selain dihadiri oleh sejumlah para sangadi terpilih, juga hadir Asisten I Decker Rompas, Kepala Kesbangpol Bolmong, Chris Kamasaan, serta Kepala DPMD Abdussalam Bonde bersama jajarannya.
Dalam pantauan di lokasi kegiatan gladi bersih itu didalamnya terdapat Pembacaan sumpah pelantikan diikuti oleh para sangadi terpilih, penandatanganan berita acara pengambilan sumpah yang dilakukan perwakilan sangadi, dan dilanjutkan dengan penandatanganan oleh para saksi berita acara pengambilan sumpah.
Penyematan tanda jabatan dan dilanjutkan dengan berbagai rangkaian kegiatan lainnya.
Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Decker Rompas, menambahkan, pada hari pelaksanaan pelantikan sangadi terpilih, nantinya akan diterapkan protokol kesehatan, termasuk para sangadi yang akan dilantik diwajibkan memakai masker.
“Kami tetap memperhatikan protokol kesehatan,” singkatnya.(48)