Auditor BPK Pakai Metode WFE di Pemkot Bitung

Tim BPK Perwakilan Sulut melakukan audiens dengan jajaran Pemkot Bitung sebelum memulai pemeriksaan lanjutan.(ist)

METRO, Bitung- Pemkot Bitung menerima kunjungan Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Sulut, Karyadi, Senin (28/03) kemarin. Kunjungan itu dalam rangka pemeriksaan lanjutan atas laporan keuangan Pemkot Bitung tahun 2021.

Karyadi dan tim diterima Walikota Maurits Mantiri dan Wakil Walikota Hengky Honandar. Mereka selanjutnya beraudiens di Ruang Rapat Lantai IV, Kantor Walikota Bitung.

Bacaan Lainnya

Maurits dalam sambutannya menyampaikan terima kasih serta rasa bangganya. Kebanggaan itu dikarenakan pemeriksaan oleh BPK akan dipimpin langsung oleh Karyadi.
“Suatu kebanggaan bagi kami Pak Kepala BPK yang turun langsung memimpin pemeriksaan di Pemkot Bitung. Ini kami anggap sebagai kehormatan yang diberikan kepada kami,” ujarnya.

Maurits pun menyatakan kesiapan dalam menghadapi pemeriksaan dimaksud. Pemkot Bitung kata dia, selama ini selalu terbuka dan koperatif dengan agenda semacam itu. Pihaknya akan menyiapkan semua yang diminta terkait dengan pemeriksaan.
“Semua perangkat daerah sudah diminta menyiapkan dokumen yang terkait. Selain itu mereka juga diwajibkan mendampingi ketika personil BPK akan melakukan pemeriksaan di lapangan. Jadi pada intinya sudah siap menghadapi pemeriksaan ini,” tuturnya.

Karyadi dalam keterangannya membeber metode pemeriksaan yang diusung. Sebagaimana dikutip dari press release Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Bitung, ia menyebut WFE atau work from entity sebagai metode yang disiapkan.
“Work from entity artinya pemeriksaan langsung dari entitas yang jadi sasaran pemeriksaan. Ini kita terapkan agar hasilnya benar-benar faktual dan komprehensif,” terangnya.

Ia pun mengapresiasi kesiapan Pemkot Bitung menghadapi agenda pemeriksaan. Baginya itu sangat membantu dan memudahkan kerja auditor. Karena itu, ia berharap tidak ada kendala yang muncul saat pemeriksaan berlangsung.(69)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan