oleh

Pemkot: RSU Bethesda Telah Mendukung Program Kesehatan

METRO, Tomohon- Rumah Sakit Umum (RSU) GMIM Bethesda, telah mendukung program Pemerintah, dalam hal peningkatan kesejahteraan masyarakat, dengan ketersediaan lapangan pekerjaan bagi tenaga kesehatan ataupun tenaga pendukung lainnya.

Hal ini dikatakan Walikota Tomohon Caroll Senduk SH, melalui Kepala Dinas Kesehatan Kota Tomohon dr John Denny Lumopa MKes, saat menghadiri Hari Kesehatan GMIM, yang dirangkaikan dengan Ibadah Syukur HUT Ke-72 RSU GMIM Bethesda Tomohon, bertempat di Gedung Gereja Sion GMIM, Jumat pekan lalu.

Ibadah syukur dipimpin oleh Ketua Sinode GMIM Pdt Dr Hein Arina ThD.

“Keberadaan RSU GMIM Bethesda Tomohon, dapat menjadi wadah evaluasi pelayanan kesehatan itu sendiri. RSU GMIM Bethesda yang telah berkarya dalam pelayanan selama 72 tahun, menjadi komponen penting pelayanan kesehatan yang ada di Kota Tomohon dan sekitarnya,” ujar Lumopa.

Lanjut dia, dengan kehadiran rumah sakit ini, memberikan manfaat yang besar bagi pelayanan kesehatan masyarakat di Kota Tomohon, bahkan di Provinsi Sulawesi Utara.

“Dengan begitu, GMIM yang didalamnya Yayasan Medika patut berbangga atas upaya dan pencapaian RSU GMIM Bethesda Tomohon, yang sudah mempermudah akses untuk mendapatkan pelayanan kesehatan, memberikan perlindungan terhadap keselamatan pasien, masyarakat, lingkungan rumah sakit dan sumber daya manusia di rumah sakit,” paparnya.(05)

Komentar