METRO, Manado- Bank Rakyat Indonesia (BRI) menjadi sponsor utama dalam Turnamen Amal Golf Goes To Likupang 2021 yang akan digelar pada hari Sabtu (3/7) nanti. Dalam iven sport tourism ini, BRI akan melibatkan pelaku UMKM binaan di Likupang.
“Likupang akan menjadi kawasan ekonomi khusus. Disana kami sudah membina beberapa UMKM,” ujar CEO BRI Kanwil Manado, John Sarjono kepada awak media, pekan lalu.
Dijelaskan Sarjono, Turnamen Golf Goes To Likupang merupakan perhelatan besar yang mengusung nama baik Sulawesi Utara sebagai tuan rumah, dan BRI ingin berperan aktif untuk keberhasilan iven sport tourism ini.
“Kita ingin acara ini berhasil membuat semua orang mengarahkan pandangannya ke Likupang sebagai destinasi pariwisata super prioritas,” katanya.
Menurut Sarjono, pihaknya mengundang para pelaku UMKM, seperti penjual kue dan souvenir untuk berpartisipasi dalam iven ini.
“Di Likupang BRI membina klaster ekosistem pengusaha kecil di bidang pariwisata, perikanan budidaya dan tangkap, home stay dan beberapa lainnya,” ujarnya.
Sarjono berharap, turnamen Golf Goes To Likupang mampu menciptakan kesempatan ekonomi yang lebih luas bagi masyarakat pelaku UMKM di daerah tersebut.
“Ini menjadi kesempatan baik bagi UMKM disana untuk mempromosikan apa yang mereka punya. Harapannya ada peluang transaksi yang terjadi antara UMKM dan pengusaha yang datang ke turnamen tersebut,” ungkapnya.
Lebih jauh Sarjono mengungkapkan bahwa BRI memiliki tanggung jawab untuk meningkatkan digitalisasi transaksi keuangan. Di turnamen tersebut, kata dia BRI akan memperkenalkan ke masyarakat transaksi pembayaran QRIS.
“Nanti akan ada beberapa merchant pengusaha kecil disitu yang menggunakan QRIS. Beberapa fitur transaksi, bagaimana UMKM menjual produknya akan dibuat secara digital,” pungkasnya.(71)
Komentar