Vaksinasi Door to Door, PMD Mitra Antar Kalait Satu Keluar Dari Zona Merah

METRO, Ratahan- Door to door ke rumah warga, Kamis (28/10), dilakukan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Minahasa Tenggara (PMD Mitra) guna memaksimalkan pelaksanaan vaksinasi.

Bersama Tenaga Kesehatan Puskesmas Tambelang, Touluaan Selatan, instansi yang dipimpin Drs Arnold Mokosolang ini, mengunjungi warga di Kalait Satu. “Hasil evaluasi pertengahan Oktober, desa ini masih zona merah untuk capaian vaksinasi atau belum 60 persen. Ini (door to door) untuk kali kedua kami lakukan,” ujar Mokosolang.

Langkah ini sendiri berjalan efektif. Mokosolang menjelaskan, Hingga tadi malam, capaian vaksinasi desa ini, telah menembus angka 70 persen atau naik lebih dari 10 persen dalam dua pekan. “Dari 538 sasaran vaksinasi, jumlah yang sudah divaksin dosis satu, sebanyak 380 orang. Selain door to door, waktu pelaksanaan vaksinasi yang biasanya pagi, kita rubah sore sampai malam, karena sebagian besar masyarakat adalah petani dan baru ada di rumah saat malam hari,” jelas Mokosolang.

Selain vaksinasi, agenda ini juga diisi PMD Mitra dengan mengedukasi masyarakat soal pentingnya mematuhi protokol kesehatan termasuk vaksinasi dalam upaya memutus mata rantai penyebaran covid19. “Masyarakat terlebih dahulu diberi penjelasan tentang vaksinasi aman, karena sebelum divaksin dilakukan pemeriksaan kondisi kesehatan terlebih dahulu.

Kalaupun tidak lolos screening, maka kita sarankan untuk lakukan upaya pemulihan kesehatan agar bisa divaksin di waktu berikutnya,” tukas Mokosolang sembari mengaku optimis vaksinasi di Kalait Satu bisa capai 80 persen di akhir November.(46)

Komentar