SETELAH sukses dalam penyelenggaraan dua kali di Kota Tomohon, Kejuaraan Karate Terbuka Kajati Sulut Cup III akan segera diagendakan. Demikian dikemukakan Josis Ngantung, penggagas iven Kajati Sulut Cup.
Menurut Josis Ngantung, pihaknya sudah berkomunikasi dengan Kajati Sulut sebagai Ketua Umum Ex Oficio Gojukai Sulut terkait dengan agenda Kajati Sulut Cup III. Namun, soal jadwal pasti masih tengah dijajaki.
Dikatakan Josis Ngantung, sebenarnya Kajati Sulut Cup diagendakan setiap tahun, namun karena adanya Pandemi Covid-19, akhirnya sejak tahun 2020, iven yang mampu menghadirkan ratusan peserta dari berbagai provinsi belum bisa terlaksana.
Mengacu dari penyelenggaraan Kejuaraan Karate Piala Walikota Tomohon, beberapa waktu lalu, Josis Ngantung, yang bertindak sebagai Ketua Panpel mengaku optimistis iven Kajati Sulut Cup akan mampu menghadirkan peserta lebih banyak.
Selain itu, Josis Ngantung juga menyatakan pihaknya tengah berkoordinasi dengan sejumlah pihak agar penyelenggaraan Kajati Sulut Cup bisa dilaksanakan di luar Kota Tomohon. Alasannya, Tomohon sudah dua kali bertindak sebagai tuan rumah.
“Soal tempat penyelenggaraan Kajati Sulut Cup masih tengah dikoordinasikan, tapi diupayakan digelar di luar Tomohon dulu mengingat sudah dua kali iven tersebut dilaksanakan di Kota Tomohon,” imbuh dedengkot Perguruan Gojukai Sulut tersebut.(dni)
Komentar