Kenali Tanda-Tanda Motor Perlu Turun Mesin & Cara Menghindarinya

Otomotif107 views

TURUN mesin atau overhaul adalah proses untuk menyelesaikan masalah yang terjadi pada komponen bagian dalam mesin. Proses ini dilakukan dengan melepas mesin sepeda motor dari sasis untuk kemudian dilakukan pembongkaran, melihat kondisi komponen bagian dalam, membersihkan hingga penggantian komponen yang dinilai sudah aus atau rusak.

Turun mesin jelas menjadi momok yang menakutkan bagi pemilik sepeda motor. Selain membutuhkan proses pengerjaan yang lama, biaya yang harus dikeluarkan juga lebih tinggi. Turun mesin biasanya diakibatkan oleh pemakaian yang tak wajar, jarang melakukan pemeriksaan dan perawatan secara rutin.

Ada beberapa gejala atau ciri yang bisa dikenali bahwa sepeda motor harus turun mesin, diantaranya:

1. Knalpot Mengeluarkan Asap Putih
Keluarnya asap putih dari knalpot adalah tanda bahwa komponen mesin bagian dalam bermasalah, khususnya di area ruang bakar. Asap putih tersebut muncul akibat proses pembakaran bahan bakar yang terkontaminasi oleh oli mesin. Hal ini dapat mengindikasikan bahwa ada kerusakan pada komponen ring piston, piston, sil klep, ataupun klep.

2. Kebocoran Oli
Kebocoran oli bisa terlihat pada dinding mesin. Biasanya, rembesan oli keluar dari celah sambungan konstruksi mesin sepeda motor akibat paking mesin atau tap baut oli yang rusak.
Akibat kebocoran ini volume oli mesin berkurang sehingga proses pelumasan komponen yang saling bergesekan jadi tidak sempurna. Selain itu, suhu di dalam mesin pun jadi tidak ideal atau lebih tinggi. Jika tidak segera diatasi, mesin bisa mati sekita dan komponen mesin akan rusak.

3. Suara Mesin Kasar
Suara yang tidak normal dan kasar dari dalam mesin mengindikasikan adanya komponen dalam mesin yang tidak normal. Suara kasar bisa diakibatkan oleh komponen dalam mesin yang mulai aus, rusak atau kekurangan pelumas sehingga gesekan komponen bergerak menjadi tidak wajar.

4. Berkurangnya Tenaga Mesin
Ketika komponen-komponen mesin bermasalah, maka kinerjanya akan berkurang. Imbasnya adalah tenaga yang dihasilkan dari proses pembakaran jadi tidak maksimal dan berpotensi mesin sulit dihidupkan.

5. Motor Sulit Dihidupkan
Motor sulit dihidupkan bisa diakibatkan oleh banyak faktor seperti masalah pada system kelistrikan, system suplay bahan bakar atau masalah pada komponen dalam mesin. Ketika dilakukan pemeriksaan, system kelistrikan dan system suplay bahan bakar dalam kondisi baik namun mesin sepeda motor masih sulit dihidupkan, itu merupakan salah satu tanda mesin sepeda motor bermasalah.

Hal ini bisa diakibatkan oleh oli mesin masuk ke ruang bakar, membuat busi basah sehingga tak bisa memercikan api untuk membakar campuran bensin dan udara. Selain itu, bisa juga karena hilangnya kompresi mesin akibat beberapa komponen mesin seperti klep, piston dan ring piston bermasalah.

Untuk menghindari turun mesin, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan oleh pemilik sepeda motor, diantaranya :

1. Rutin Mengganti Oli
Oli yang sudah lama akan mempengaruhi viskositas dan kandungan formulanya. Hal tersebut dapat mempengaruhi kinerja oli dalam melumasi dan memberikan perlindungan pada komponen mesin sehingga berpotensi mempercepat umur komponen mesin.

2. Hindari Menerobos Banjir
Menorobos banjir berpotensi membuat air masuk ke dalam mesin dan ruang bakar. Jika hal air masuk ke dalam ruang mesin, bisa merusak oli dan yang terburuk adalah terjadinya water hammer yang membuat komponen mesin rusak parah.

3. Servis rutin
Bawalah sepeda motor ke bengkel AHASS terdekat untuk melakukan servis rutin agar sepeda motor tetap dalam kondisi prima. Selain itu, langkah ini juga bisa mencegah terjadinya kerusakan dini dan menghindari kerusakan yang lebih parah.

4. Gunakan part-part mesin yang original.
Jaminan kualitas ketika menggunakan part asli akan berefek kepada daya tahan, performa dan keamanan mesin. Sehingga memberikan kenyamanan dan kepuasan kepada pengendara ketika menggunakan sepeda motornya.

“Motor yang dirawat dengan baik akan memberikan kenyamanan berkendara yang baik serta risiko turun mesin lebih kecil. Berkendaralah dengan #Cari_Aman dan jangan lupa untuk selalu servis di AHASS”, ujar Ridwan Suwandie, Technical Service Dept. Head PT. DAW.(mey)

 

 

//////
Honda Berikan Promo Spesial Kemerdekaan/////

KORANMETRO.COM- Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI yang ke- 79 tahun, PT. Daya Adicipta Wisesa (DAW) bersama jaringan dealer di Sulawesi Utara turut merayakannya dengan memberikan berbagai promo menarik selama periode Agustus untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam mewujudkan impiannya bersama Honda.

Bagi anda pecinta motor Matik Honda seperti Honda Scoopy dan Honda BeAT series dapatkan cashback sebesar 500 ribu. Dapatkan juga cashback sebesar 600 ribu untuk setiap pembelian Honda Genio dan Honda Vario160. Bagi anda pecinta Honda ADV160 dapatkan cashback sebesar 800 ribu, cashback 1 juta untuk pembelian Honda PCX160 dan cashback 1,5 juta untuk pembelian Honda EM1 e:.

Tidak hanya itu, bagi para pecinta motor Bebek atau Cub Honda dapatkan cashback sebesar 500 ribu untuk pembelian Honda Supra GTR dan Honda Revo serta cashback sebesar 300 ribu untuk Honda Supra 125.

Untuk para pecinta motor Sport Honda seperti Honda CB150X dapatkan cashback sebesar 2 juta rupiah. Dapatkan juga cashback 1 juta rupiah untuk setiap pembelian Honda CBR250RR, Honda CBR150R dan Honda CB150R. Serta cashback 500 ribu untuk pembelian Honda CRF150L.

Untuk memberikan jaminan kualitas produk dan kenyamanan konsumen, Honda juga dilengkapi dengan garansi seperti garansi rangka hingga 5 tahun tanpa batas jarak tempuh (kilometer), PGM-FI selama 5 tahun atau 60.000 km, garansi mesin selama 3 tahun atau 36.000 km, garansi kelistrikan dan komponen rangka selama 1 tahun atau 12.000 km.

Sales Dept Head PT. DAW, Panji Sapta Pratama, mengatakan promo Paket Hemat Kemerdekaan ini dibuat selain untuk memudahkan masyarakat yang ingin memiliki Sepeda Motor Honda tetapi juga kami ingin secara konsisten memberikan pelayanan yang terbaik salah satunya dengan memberikan berbagai promo spesial khususnya dalam rangka Hari kemerdekaan RI ini.

“Sebagai market leader penjualan sepeda motor di Sulawesi Utara, kami berharap promo Kemerdekaan ini dapat dimanfaatkan oleh Masyarakat untuk memiliki Sepeda motor Honda karena selain memiliki fitur yang canggih motor Honda juga berperforma tinggi sehingga dapat memberikan pengalaman sensasi berkendara yang nyaman dan menyenangkan bagi pengendaranya,” ujar Panji.(mey)

 

/////////

Jika Smart Key Tidak Bekerja, Lakukan Hal Berikut///

SMART key merupakan salah satu fitur canggih pada sepeda motor terbaru dari Honda. Selain untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan berkendara, fitur ini juga bekerja sebagai akses untuk menghidupkan dan mematikan mesin sepeda motor. Jika smart key tidak bekerja, maka sepeda motor tidak akan bisa dihidupkan.

Lantas, apa yang harus dilakukan pemilik sepeda motor jika smart key-nya tidak bisa bekerja? Berikut ini hal-hal yang bisa dilakukan oleh pengguna sepeda motor Honda dikutip dari laman astra-honda.com :

1. Pastikan Sistem Honda Smart Key Aktif: Untuk memastikan sistem Honda Smart Key aktif atau tidak, tekan sebentar tombol ON/OFF. Jika LED Honda Smart Key berwarna merah, berarti sistem belum aktif. Jika LED tidak merespon, lakukanlah penggantian baterainya.

2. Pastikan Tidak Ada Kesalahan Sistem Komunikasi: Sistem Honda Smart Key bekerja memanfaatkan gelombang radio berintensitas rendah. Karena itu pastikanlah gelombang radio tidak terdistorsi oleh gelombang radio dari perangkat lain. Perlu diingat, sistem Honda Smart Key tidak bisa bekerja dengan baik dalam bebeapa kondisi, diantaranya :
a. Saat remot Smart Key berada di dekat fasilitas yang memancarkan gelombang radio kuat seperti pemancar TV, pembangkit listrik, stasiun radio atau bandara. Karena gelombangnya berpotensi mengganggu sinyal atau frekuensi remote Smart Key System.
b. Saat remot Smart Key berdekatan dengan perangkat elektronik yang memancarkan gelombang radio seperti laptop, radio atau ponsel.
c. Saat Honda Smart Key bersentuhan atau tertutup oleh logam yang bisa menghalangi pancaran gelombang radionya.

3. Pastikan Sudah Teregistrasi
Umumnya, pemilik sepeda motor akan mendapat dua remot smart key dimana salah satunya sebagai cadangan jika sesuatu yang tidak diinginkan terjadi pada smart key utama yang sudah teregistrasi dan disingkronkan dengan sepeda motornya.
Jika remote belum diregistasi dan disetting langsung ke sepada motor, maka smart key tidak akan bisa digunakan.

4. Pastikan Smart Key Tidak Rusak
Kerusakan pada smart key bisa saja terjadi karena berbagai penyebab, seperti terkena air, mendapat tekanan berlebih dan sebagainya. Smart key yang rusak tentu tidak akan bisa digunakan.
Jika smart key rusak, bawalah kunci cadangan dan tag ID ke bengkel AHASS untuk registrasi dan disetting langsung ke sepeda motor.

5. Periksa Kondisi Baterai
Smart key yang tidak bekerja juga bisa diakibakan daya baterai yang lemah atau kondisi terminal baterai-nya. Jika ditemukan masalah ini atau sistem Honda Smart Key tidak dapat diaktifkan karena penyebab lain, kunjungilah bengkel AHASS terdekat.

“Jika terdapat kendala pada smart key motor Honda anda, silahkan datang ke bengkel AHASS Honda untuk pemeriksaan lebih lanjut,” ujar Ridwan Suwandie, Technical Service Dept Head PT. DAW.

 

///////
Dapatkan Promo Hemat dan Safety Check Gratis Hanya di AHASS////

METRO, Manado- PT Daya Adicipta Wisesa (DAW) bersama jaringannya AHASS (Astra Honda Authorized Service Station) bengkel resmi Honda berupaya untuk memberikan layanan purna jual yang terbaik. Salah satunya dengan memberikan berbagai promo servis yang bisa digunakan oleh konsumen yang ada di Sulawesi Utara, Gorontalo dan Maluku Utara selama bulan Agustus 2024.

Promo servis hemat yang sudah dimulai dari bulan Juli kemarin masih berlaku hingga akhir bulan Agustus. Dimana AHASS menawarkan 3 (tiga) paket promo yakni Paket Juara 1 diskon 25 persen untuk servis lengkap, ganti oli mesin dan oli gardan khusus untuk pengguna motor Honda BeAT, Honda Genio, Honda Scoopy dan Honda Vario 160.

Paket Juara 2 diskon 20 persen untuk servis CVT dan Ganti Oli mesin khusus untuk tipe motor Matic Honda. Paket Juara 3 diskon 15% untuk servis lengkap dan ganti oli mesin khusus untuk tipe motor Bebek/Cub dan Sport.

Tidak hanya itu, AHASS juga memberikan promo pemeriksaan motor Honda atau Safety Check secara gratis. Pemeriksaan ini meliputi check oli mesin, lampu dan kelistrikan, ban depan belakang, air radiator, filter udara, rantai / CVT, aki/ baterai.

Menurut Ridwan Marpela Suwandie, Technical Service Dept. Head PT. DAW, untuk menjaga performa motor Honda anda agar tetap optimal maka perlu dilakukan perawatan secara rutin di bengkel resmi AHASS. Konsumen juga bisa memanfaatkan fasilitas KPB (Kupon Perawatan Berkala) pada Buku Servis & Garansi di AHASS.

“Dengan melakukan servis dan perawatan motor di bengkel AHASS, sparepart dan oli yang digunakan pada motor Honda konsumen adalah Honda Genuine Parts atau Suku Cadang Asli Honda sehingga konsumen tidak perlu kuatir karena terjamin keasliannya,” ujar Ridwan.(mey)

 

 

////////
Gunakan Helm Saat Berkendara///

SEBELUM berangkat touring, pasti ada banyak pertimbangannya, mulai dari waktu, tujuan sampai pilih mau ajak club yang mana untuk touring bersama. Sama seperti memilih helm yang tepat dan terstandarisasi.

Saat ini helm bukan sekedar alat untuk perlindungan kepala saat berkendara, tapi sudah jadi bagian dari gaya hidup. Dengan berbagai merek dan tipe helm yang tersedia di pasaran, helm seolah jadi bagian dari identitas pengendaranya.

Helm-helm yang sudah di standarisasi tentu saja tidak hanya mengedepankan keamanan namun juga kenyamanan sehingga pengendara akan merasa nyaman menggunakan helm tersebut. Berikut ini kelebihan menggunakan helm yang sudah terstandarisasi yaitu :
1. Air flow yang membuat sirkulasi udara di dalam helm lebih baik,
2. Busa yang nyaman bisa mencegah terjadinya iritasi pada kulit wajah.
3. Berat helm yang sudah disesuaikan sehingga tidak menyebabkan rasa tidak nyaman pada leher atau kepala.

Setidaknya, ada dua tipe helm yang paling di banyak digunakan yakni helm full face dan open face. Kedua helm ini memiliki keunggulannya masing-masing. Selain dinilai dari fungsi dan kenyamanan penggunanya, keunggulannya juga bisa dinilai dari beberapa para meter berikut :

*Perlindungan*

Dari sisi perlindungan, helm full face memberikan perlindungan lebih maksimal dibandingkan open face. Hal ini dikarenakan bagian wajah helm open face tidak terlindungi dengan maksimal.

Helm ini mampu menutup semua bagian kepala dan bisa disebut sebagai helm paling aman dalam menjaga kepala hingga dagu pengendara.
Untuk penggunaan jarak jauh dan dalam kecepatan tinggi, akan lebih aman memakai helm ini dibanding jenis helm lain.

*Pandangan*

Helm open face memilki luasan pandangan yang jauh lebih baik dari helm full face sehingga pandangan pemakainya layaknya melihat seperti biasa.
Helm full face memiliki luas pandangan yang lebih sempit dibandingkan dengan helm open face. Beberapa sisi kanan, kiri dan bawah terhalang oleh bagian helm sehingga pengendara harus lebih hati-hati dan waspada pada kondisi sekitar.

Salah satu cara mengantisipasinya adalah dengan menoleh kanan dan kiri untuk lebih memastikan situasi atau mengangkap informasi yang ada di sekitar pengendara.

Penggunaan helm SNI juga diatur dalam undang-undang no 22 tahun 2009 yaitu pasal 57 ayat ( 2) “ Perlengkapan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) bagi Sepeda Motor berupa helm standar nasional Indonesia dan pasal 106 ayai (8) “Setiap orang yang mengemudikan Sepeda Motor dan Penumpang Sepeda Motor wajib mengenakan helm yang memenuhi standar nasional Indonesia”.

Agnessya Mapalie, Instruktur Safety Riding Honda DAW mengatakan bahwa jangan lupa untuk selalu Cari_Aman saat berkendara dengan menggunakan helm SNI dan perlengkapan berkendara lainnya.(ian)

 

///////

 

 

Tips Ketika Indikator Suhu Mesin Menyala////

SEBAGAI pengguna sepeda motor ataupun komunitas Honda, dalam berkendara sehari-hari haruslah memperhatikan lampu indikator. Salah satu indikator yang ada pada panel meter adalah lampu indikator suhu mesin. Indikator ini berfungsi untuk memberikan informasi suhu mesin kepada pengendara.

Dalam menjalankan fungsi tersebut, komponen ini umumnya dilengkapi dengan sensor suhu yang terhubung ke mesin.

Lampu indikator ini akan menyala ketika suhu mesin melebihi batas ideal yang ditetapkan oleh pabrikan atau over heat. Penyebabnya beragam, mulai dari cairan pendingin pada radiator berkurang atau habis, hingga sensor suhu mesin yang bermasalah.

Lalu apa yang harus dilakukan oleh bikers ketika lampu indikator suhu mesin menyala:

1. Matikan Mesin
Langkah pertama yang harus dilakukan adalah segera matikan mesin motor. Biarkan mesin motor dalam keadaan mati selama beberapa saat untuk menurunkan suhu mesin yang terlalu tinggi. Hal ini penting untuk mencegah kerusakan lebih lanjut.

2. Periksa Kondisi Selang Radiator
Setelah suhu mesin mulai turun, periksalah kondisi selang radiator dan radiotornya. Perhatikan dengan seksama, apakah ada kebocoran pada selang atau dinding radiatornya. Jika ditemukan adanya kebocoran pada selang atau radiatornya, segera perbaiki atau ganti dengan yang baru.

3. Periksa Volume Cairan Pendingin
Periksa volume cairan pendingin pada reservoir dan radiatornya. Pastikan bahwa cairan radiator pada tabung reservoir berada pada level yang cukup sesuai dengan petunjuk pada tangki atau buku manual motor. Jika volume cairan pada tabung reservoir berada di bawah batas minimum, tambah cairan pendingin hingga batas maksimumnya. Perlu diperhatikan juga, gunakan carian pendidingin sesuai dengan rekomendisi pabrikan.

4. Bawa ke Bengkel Resmi
Jika lampu indikator tetap menyela setelah mesin motor kembali dihidupkan, segeralah bawa sepeda motor ke bengkel AHASS terdekat untuk mendapatkan pemeriksaan dan perbaikan secara menyeluruh.

“Sebelum berkendara jangan lupa Cari Aman, gunakan perlengkapan berkendara dan jangan lupa untuk mengecek kendaraan seperti lampu indicator motor Honda anda,” ujar Ridwan Suwandie, Technical Service Dept. Head PT. DAW.(mey)

Komentar