METRO, Bitung- Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMA/SMK Kota Bitung berlangsung di SMK Negeri 2 Bitung, Selasa (21/9/2021), sekaligus pelantikan pengurus baru MKKS SMK Kota Bitung Periode 2021-2025.
Kepala Dinas Pendidikan Daerah (Dikda) Provinsi Sulut dr Liesje Grace Punuh MKes melantik pengurus baru tersebut. Punuh didampingi yang didampingi Kepala Bidang GTK, Merlinda Mamesa, Kepala Cabang Dinas Minut-Bitung, Femmy Mamahit.
Pengurus baru yang dilantik adalah Ketua Meryati Ella Taengetan SPd, Wakil Ketua Drs Sammy Mandagi, Sekretaris Hernie Onibala Langi dan Bendahara Diane Baware.
“Selamat atas pengurus baru yang dilantik, teruslah membuat terobosan melahirkan inovasi dan kreativitas guna meningkatkan mutu pendidikan di masa pandemi ini,” ujar Punuh.
Punuh mengatakan, MKKS harus menjadi terdepan dan mitra Dinas Pendidikan guna membantu pemerintah dalam melahirkan Sumber Daya Manusia yang unggul dan handal, baik siswa maupun guru itu sendiri.
Taengetan mengatakan, ini baru langkah awal dan masih panjang perjalanan yang akan ditempuh untuk bergerak menuju perubahan. Untuk itu diharapkan bekerja bersama saling menopang, demi terwujudnya pendidikan yang lebih berkualitas.
“Untuk menjadikan MKKS SMK di Bitung yang semakin terdepan, maka mari kita bersama – sama mewujudkan SMK yang semakin hebat dengan melahirkan SDM yang unggul dan siap kerja,” ujarnya.(11)
Komentar