Penumpang Bandara Samrat Tumbuh 26 Persen, Didominasi Perjalanan Domestik

Ekonomi198 views

METRO, Manado- Sejak awal tahun hingga bulan Maret 2022, Bandara Sam Ratulangi (Samrat) Manado mencatat pergerakan penumpang sebanyak 280.623 orang. Angka ini mengalami pertumbuhan 26 persen dari periode yang sama di tahun 2021.

Dalam keterangan tertulisnya yang diterima METRO, General Manager Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Minggus Gandeguai mengungkapkan bahwa kenaikan ini didominasi oleh pergerakan pelaku perjalanan dalam negeri (PPDN) yang mencapai 277.367 orang penumpang.

“Seiring dengan kenaikan jumlah pergerakan penumpang, pergerakan pesawat pun turut mengalami kenaikan sebanyak 3.325, atau tumbuh 2 persen,” ujarnya.

Pertumbuhan jumlah PPDN (domestik, red) ini menurut Minggus didorong oleh perubahan aturan perjalanan yang sudah direvisi oleh pemerintah. “Aturan terbaru ini memudahkan PPDN untuk bepergian menggunakan transportasi udara,” ungkapnya.

“Adapun pergerakan penumpang pada bulan Maret mengalami kenaikan 36 persen dibandingkan bulan Februari 2022. Dari 73.151 orang pada bulan Februari naik menjadi 99.566 orang di bulan Maret,” kata Minggus menambahkan.

Dari infomasi yang diperoleh METRO, diketahui bahwa di Bandara Sam Ratulangi sudah menerapkan ketentuan perjalanan terbaru bagi PPDN. Dalam aturan tersebut mengatur syarat bagi PPDN yang akan menggunakan transportasi udara, yakni PPDN yang telah mendapatkan vaksinasi dosis ketiga (booster) tidak wajib menunjukan hasil negatif tes RT-PCR atau rapid test antigen

Sementara bagi PPDN yang telah mendapatkan vaksinasi dosis kedua, wajib menunjukan hasil negatif rapid test antigen yang sampelnya diambil dalam kurun waktu 1×24 jam atau hasil negatif tes RT-PCR yang sampelnya diambil dalam kurun waktu 3×24 jam sebelum keberangkatan sebagai syarat perjalanan.

Bagi PPDN yang telah mendapatkan vaksinasi dosis pertama wajib menunjukan hasil negatif tes RT-PCR yang sampelnya diambil dalam kurun waktu 3 x 24 jam sebelum keberangkatan sebagai syarat perjalanan.

“Kami mendukung seluruh kebijakan pemerintah dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, serta terus meningkatkan pengawasan terhadap protokol kesehatan Covid-19 untuk mewujudkan perjalanan yang aman, nyaman, dan tentunya sehat bagi seluruh pengguna jasa Bandara Sam Ratulangi Manado,” pungkas Minggus.(71)

Komentar