Libur Lebaran 2023, Penumpang di Bandara Samrat Diprediksi Naik 9 Persen

METRO, Manado- Pengguna angkutan udara di Bandara Sam Ratulangi (Samrat) Manado pada periode libur Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, diprediksi mengalami kenaikan 9 persen dari tahun lalu.

Demikian diungkapkan General Manager Bandara Sam Ratulangi Manado, Minggus Gandeguai, dalam keterangan tertulisnya yang diterima METRO, Kamis (13/4) pekan lalu.

Dijelaskan Minggus, puncak arus mudik dipredisi terjadi pada H-3 yaitu di tanggal 19 April 2023 dengan pergerakan penumpang diprediksi mencapai 4.931 orang.

“Sedangkan untuk arus balik diperkirakan H+6 di tanggal 29 April 2023 dengan pergerakan penumpang mencapai 4.692 berangkat dan tiba di Bandara Sam Ratulangi Manado,” ujarnya.

Minggus juga mengungkapkan bahwa selama periode Januari hingga Maret 2023 Bandara Sam Ratulangi Manado telah melayani sebanyak 354.770 penumpang.

“Hal ini menunjukkan bahwa telah terjadi juga peningkatan jumlah total pergerakan penumpang sebanyak 26 persen dibandingkan dengan periode yang sama dengan tahun lalu,” jelasnya.

Menurut Minggus, bagi calon penumpang diharapkan untuk tetap dapat memperhatikan ketentuan dan syarat perjalanan yang berlaku. “Dimohon untuk tetap tertib melaksanakan protokol kesehatan,” katanya.

Minggus menambahkan, guna memonitor dan memastikan kelancaran, keamanan serta keselamatan para pengguna jasa angkutan udara yang tiba dan berangkat, maka Bandara Sam Ratulangi membuka Posko Angkutan Lebaran 2023.

“Posko ini bertujuan menciptakan penyelenggaraan angkutan udara yang selamat, aman, nyaman tertib lancar dan teratur,” pungkasnya.(71)

Komentar