Hadapi Persiba, Sulut United Wajib Menang

METRO, Manado- Sulut United FC bertandang ke Stadion Batakan, Markas Tim Persiba Balikpapan, dalam lanjutan Babak Play Off Degradasi Liga 2. Laga akan digelar pada Rabu (17/1), kickoff pukul 18.00 WIB.

Pertandingan nanti malam dipastikan seru. Tim tamu akan berjuang mati-matian meraih poin, pasalnya mereka baru saja menelan kekalahan pahit di kandang sendiri.

Menghadapi Tim Beruang Madu –julukan Persiba–, Skuad Gorango Utara harus bertarung habis-habisan untuk meraih tiga poin.

Kemenangan menjadi harga mati, pasalnya dalam dua laga di babak Play Off Sulut United belum sekalipun menang. Anak-anak asuhan Jaya Hartono bahkan dipermalukan di hadapan pendukung sendiri usai menderita kekalahan 1-3 dari Persijap Jepara di Stadion Klabat.

Dalam konferensi pers di Stadion Batakan, pada Selasa (16/01/2024), Jaya Hartono bilang anak asuhnya sudah melupakan kekalahan saat melawan Persijap dan fokus pada laga nanti malam.

“Saat latihan terakhir di Stadion Klabat sebelum berangkat ke sini, saya sudah mengumpulkan para pemain untuk melupakan kekalahan di kandang kemarin,” ujarnya.

Kata Jaya, timnya masih punya peluang mendulang poin karena masih ada empat laga yang akan dimainkan. “Dan kita harus bisa meraih poin di setiap pertandingan ini,” jelasnya.

Menurut Jaya, 21 pemain yang dibawanya dalam kondisi fisik yang cukup baik dan siap dimainkan.

“Anak-anak sudah mencoba kondisi lapangan hari ini (kemarin, red), dan mudah-mudahan gambaran dari hasil latihan sore ini bisa kami tampilkan dalam pertandingan besok malam, dan kami bisa bermain sebaik mungkin untuk meraih poin,” tandasnya.(71)

Komentar