Hari Bhayangkara ke-78 di Minut Dihadiri Jajaran Pemkab

METRO, Airmadidi – Hari Bhayangkara Ke-78, Senin (01/07/2024) dilaksanakan di lapangan Pemkab Minahasa Utara. Upacara HUT Polri di Kabupaten Minahasa Utara tersebut dihadiri Forkopimda dan jajaran Pemkab Minut.

Kapolres Minut,  AKBP Dandung Putut Wibowo, SIK,S.H,.M.H., sebagai inspektur upacara membacakan amanat Kapolri. Upacara Hari  Bhayangkara tersebut dihadiri Bupati Minahasa Utara Joune Ganda, Wakil Bupati Kevin William Lotulung, Forkopimda diantaranya Ketua DPRD Minut Denny K Lolong dan pejabat jajaran Pemkab Minut, Ketua Bhayangkari Minut Ny. Anastasia Dandung dan Ketua KPU Minut Hendra Lumanauw.  

Tema Hari Bhayangkaran ke 78 kali ini “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi Yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas”.

Upacara dipimpin oleh Kapolres Minut,  AKBP Dandung Putut Wibowo, SIK,S.H,.M.H. Turut hadir Wakil Bupati Kevin W. Lotulung, S.H,.M.H., Ketua Bhayangkari Minut Ny. Anastasia Dandung, FORKOPIMDA Minut yang hadir, Pabung Minut, Ketua KPU Minut, Wakapolres Minut, Ibu-ibu Bhayangkara dan seluruh personil Polres Minut. 

Peringatan HUT Polri di Minut tersebut diwarnai atraksi penangkapan pelaku narkoba dengan adegan tembak-menembak dan atraksi Polisi Cilik. 

Pada kesempatan itu Bupati Joune Ganda mengungkapkan seluruh masyarakat Kabupaten Minahasa Utara menaruh harapan besar kepada Polri khusus-nya Kepolisian Resor Minahasa Utara. Karena kewenangan polri sangat besar dan organisasi polri yang menembus sampai tingkat desa dan setiap hari anggota polri turun langsung dengan masyarakat. 

“Saya mengajak kita semua untuk berdoa, semoga Bhayangkara Polri tetap eksis dan tegas serta adil. Dalam memberikan pengayoman dan perlindungan bagi masyarakat , termasuk masyarakat Minahasa Utara,” tutur Bupati Joune Ganda.(RAR)

Komentar