Pegawai BPKP Ditemukan Tewas Tergantung

METRO, Manado- Warga Kelurahan Mahakeret Timur, Lingkungan l Kecamatan Wenang, dikejutkan dengan penemuan mayat berjenis kelamin laki laki. Mayat yang terindentifikasi sebagai Griya Pristiamojo (30), warga Kota Bandung, yang diketahui merupkan pegawai Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) ini ditemukan tewas tergantung di kamarnya dengan menggunakan tali nilon, Rabu (07/04) sekitar pukul 11.00 Wita.

Sebagaimana informasi yang dirangkum menurut data dan laporan pihak kepolisian, saksi MSR (23) menyebutkan sekitar pukul 11.00 Wita, dirinya mendapat telpon dari perempuan RP alias Rati yang merupakan teman kantor korban. Perempuan itu meminta tolong untuk mengecek kamar korban, karena handphone pegawai BPKP itu tidak bisa dihubungi.

Saksi kemudian mendatangi kamar korban. Saat berada di sana saksi memanggil korban, namun tidak ada jawab. Kemudian saksi mencoba untuk masuk ke dalam kamar yang pintu yang tidak terkunci, namun terasa berat untuk dibuka.

Karena melihat adanya tali yang terikat diventilasi atas kamar korban, saksi pun tidak jadi untuk membuka pintu kamar korban. Saksi kemudian menghubungi prempuan RP dan mengatakan bahwa pintu kamar kost korban tidak bisa dibuka, hingga sampai anggota Polsek Wenang tiba di tepat kejadian perkara (TKP) saksi belum bisa masuk ke kamar korban.

Korban ditemukan tergantung dengan tali nilon berwarna putih, dengan panjang sekitar dua meter.

Sementara menurut keterangan dari saksi Ratna yang merupakan pemilik tempat kos tersebut, mengetahui kejadian tersebut setalah dihubungi oleh suaminya yang mengatakan bahwa salah satu anak kost telah gantung diri di dalam kamarnya.

Mendengar adanya informasi dari masyarakat tentang adanya penemuan mayat tersebut, anggota Polsek Wenang langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP), dan selanjutnya menghubungi Unit Identifikasi Satreskrim Polresta Manado dan Rumah Sakit Bhayangkara Manado.

Kapolsek Wenang AKP Emilda Sonu ketika dikonfirmasi Kamis (08/04) sore mengatakan, pihak kepolisian sudah mengamankan dan melakukan olah TKP, serta mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi. “Sementara Jenazah korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara. Untuk sementara ini kejadian tersebut masih dalam penyelidikan dan penanganan lebih lanjut,” pungkas Mantan Kapolsek Tikala ini.(33)

Komentar