Tawuran Pecah di Pasar Girian Bitung, Polisi Tangkap Tiga Pemuda Bawa Panah Wayer

METRO, Manado- Tawuran antar warga pecah di Pasar Girian, Bitung, pada Minggu (7/7/2024) sekitara pukul 03.10 Wita. Tawuran ini melibatkan dua kelompok pemuda dari kompleks Bakasang dengan Pasar Girian, dengan menggunakan berbagai jenis senjata tajam.

Dalam tawuran ini polisi berhasil mengamankan seorang remaja pria berinisial RL (15), beserta 1 buah pelontar dan busur panah wayer.

Kasi Humas Polres Bitung, Iptu Abd Natip Anggai, mengatakan polisi mendapat laporan dari warga melalui layanan Hotline Lapor Polres Bitung, bahwa telah terjadi tawuran antar pemuda kompleks Bakasang dengan Pasar Girian.

“Tim kemudian merespon laporan tersebut dan langsung menuju ke TKP. Saat tiba di TKP, para pelaku langsung lari berhamburan. Tim kemudian melakukan pengejaran dan berhasil mengamankan 3 orang pemuda,” katanya.

Kata Natip, saat dilakukan pemeriksaan badan, salah satunya kedapatan membawa senjata tajam jenis panah water. “Selanjutnya pelaku bersama dengan barang bukti diamankan dan dibawa ke Mako Polres Bitung guna proses lanjut,” ujarnya.(tbn)

Komentar